Senin, 30 Desember 2013

Who Moved My Cheese? For Teens ; Sebuah Jalan yang Menyenangkan untuk Berubah dan Menang !

Pernah mendengar cerita tikus dan keju??
Cerita yang saya maksud bukan kisah Jerry yang ada di serial Tom And Jerry lo. Melainkan sebuah kisah yang akan membantu kita bergerak dan menang. Kisah apa itu? Berikut jawabannya.

Buku "Who Moved My Cheese? For Teens" karangan Dr. Spencer Johnson tersebut merupakan adaptasi dari buku sebelumnya, "Who Moved My Cheese?" yang telah menjadi bestseller. Bedanya memang buku ini diperuntukkan kepada para remaja yang berhadapan dengan banyak perubahan dalam hidupnya.

Apa yang kamu lakukan saat duniamu berubah?
Ambillah jalan melalui Labirin perubahan dengan empat karakter dalam cerita ini, Sniff, Scurry, Hem dan Haw, dan bersenang-senanglah menemukan Cheese--yang penting bagimu.

Begitulah yang tertulis di cover belakang buku ini. Ada empat karakter imajinatif yang dilukiskan dalam cerita ini -para tikus : "Sniff (Endus)", dan "Scurry (Lacak)", dan para kurcaci: "Hem (Kaku)" dan "Haw (Aman)" -dimaksudkan untuk menampilkan bagian sederhana dan rumit dalam diri kita tanpa membedakan jenis kelamin, ras atau bangsa.

Keempat karakter tersebut diceritakan mencari cheese di sebuah labirin yang sama (cheese disini diartikan apapun yang ingin kita dapatkan). Apakah yang terjadi saat mereka menemukan cheese? Lalu apakah yang akan mereka lakukan ketika cheese mereka telah hilang? Keempat karakter tersebut menyikapinya dengan cara yang berbeda. Sikap bagaimana itu? Baca bukunya dan temukan pelajaran berharga di dalamnya. Sebenarnya, bukan apa yang terdapat dalam cerita "Who Moved My Cheese?" ini, namun lebih pada bagaimana kita menafsirkan dan menerapkannya dalam situasi pribadi kita yang akan membuat ini jadi lebih berharga.

Terakhir, saya ingin berbagi film animasi tentang cerita di dalam buku ini.

 

Hidup bukanlah jalan lurus dan mudah yang dngan bebas dan tanpa rintangan kita jalani, melainkan sebuah lorong Labirin dan untuk melaluinya kita harus mencari jalan, tersesat dan kebingungan, lagi dan lagi tertahan di jalan buntu.
Namun apabila kita memiliki keyakinan, sebuah pintu akan terbuka bagi kita, mungkin bukan pintu yang selalu kita impikan, melainkan pintu yang pada akhirnya terbukti tepat bagi kita.
A.J. Cronin





2 komentar:

Unknown mengatakan...

nice post mbaak :) ditambah video yang well-imagined juga. stay posting! ;)
anw visit +komen blog ku yaa sarahputriramadhani.blogspot.com thanksss

Unknown mengatakan...

Is Eva have this book? jwbnya sms yaa

Posting Komentar

 
;